TANA PASER, MCKabPaser - Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga melaksanakan kegiatan kerja bakti yang melibatkan para peserta Jambore Pemuda Daerah (JPD) Tingkat Kabupaten Tahun 2020.
Kegiatan kerja bakti dengan membersihkan pinggiran Pantai Pasir Putih di Desa Pasir Mayang, Kecamatan Kuaro, Kamis (27/2).
Turut hadir, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pemuda Yusuf Sumako dan Ibu-ibu PKK Desa Pasir Mayang.
"Kegiatan dalam rangka untuk mengikuti Jambore Pemuda Tingkat Provinsi dan Berkelanjutan ke Tingkat Nasional Tahun 2020," Kata Yusuf
Menurut Yusuf, tahun ini pihaknya menyeleksi kurang lebih 100 pemuda dan yang terseleksi sebanyak 30 peserta. Mereka menjalani proses seleksi lagi saat dikarantina.
" hasil seleksi itu nanti kita ambil 3 putra , 3 putri untuk kami kirim ke provinsi," kata Yusuf.
Yusuf Sumako berharap, setelah kerja bakti yang dilakukan peserta JPD, masyarakat bisa melanjutkan kegiatan kerja bakti kembali setiap hari Jumat di lokasi pinggiran pantai pasir putih.
Di akhir kegiatan, para peserta bersama panitia seleksi menggelar makan bersama di hamparan sambil mendengarkan keputusan hasil seleksi Jambore Pemuda Daerah. berikut nama-namanya. (MC Kab Paser)